https://padang.times.co.id/
Berita

Lestari Moerdijat Tekankan Keselarasan Arah dalam Penguatan Ekosistem Pendidikan Tinggi

Selasa, 18 November 2025 - 18:04
Lestari Moerdijat Tekankan Keselarasan Arah dalam Penguatan Ekosistem Pendidikan Tinggi Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat.

TIMES PADANG, JAKARTA – Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat, menegaskan bahwa penyatuan visi dan langkah seluruh pemangku kepentingan merupakan kunci untuk membangun ekosistem pendidikan tinggi yang lebih inklusif, adaptif, kolaboratif, dan berdampak. Menurutnya, kolaborasi yang solid menjadi fondasi untuk membawa pendidikan tinggi Indonesia menghadapi tantangan masa depan.

Dalam keterangan tertulisnya, Senin (17/11), Lestari menyambut baik rencana penyelenggaraan Konferensi Puncak Pendidikan Tinggi Indonesia (KPPTI) 2025 yang akan digelar Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemdiktisaintek) pada 19–21 November 2025 di Universitas Negeri Surabaya (Unesa). Ia menilai forum tersebut sebagai momentum strategis untuk memperkuat arah pengembangan pendidikan tinggi nasional.

Konferensi ini akan melibatkan Forum Rektor Indonesia (FRI), Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI), Unesa sebagai tuan rumah, serta perguruan tinggi di kawasan Surabaya. Mengusung tema “Kampus Berdampak: Konsolidasi dan Penguatan Ekosistem Pendidikan Tinggi menuju Indonesia Emas 2045,” kegiatan ini diharapkan menjadi ruang konsolidasi bagi seluruh perguruan tinggi di tanah air.

Lestari, yang akrab disapa Rerie, menekankan bahwa dunia kampus perlu bergerak dalam satu kesadaran bersama untuk merancang sistem pendidikan tinggi yang mampu menjawab kebutuhan zaman. Keterhubungan antara pendidikan, kebutuhan masyarakat, dan dinamika global, kata dia, harus dirasakan nyata oleh publik.

Ia menyoroti bahwa aspek “dampak” dalam pendidikan tinggi kerap dianggap kurang menonjol. Melalui pertemuan besar antar-perguruan tinggi ini, Rerie berharap orientasi tersebut dapat diperkuat sehingga perguruan tinggi tidak hanya menghasilkan lulusan, tetapi juga pengetahuan, inovasi, dan solusi yang memberi manfaat langsung.

Anggota Komisi X DPR RI sekaligus Majelis Tinggi Partai NasDem itu optimistis bahwa penyelarasan arah dan langkah seluruh pihak akan memperkuat tiga jalur pendidikan tinggi—akademik, vokasi, dan profesi—untuk melahirkan sumber daya manusia unggul serta karya riset yang berdaya guna bagi masyarakat luas. (*)

Pewarta : Rochmat Shobirin
Editor : Wahyu Nurdiyanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Padang just now

Welcome to TIMES Padang

TIMES Padang is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.